Yuk Mengenali Ragam Artikel Jurnal - Mustofa Abi Hamid's Blog

Update

Wednesday, December 19, 2018

Yuk Mengenali Ragam Artikel Jurnal

Baru-baru ini saya mendengar kabar bahwa artikel jurnal dengan jenis komunikasi cepat (rapid communication) dari sebuah jurnal internasional bereputasi digolongkan sebagai makalah yang tak memenuhi persyaratan khusus untuk kenaikan jabatan fungsional akademik ke profesor. Alasan penolakan tersebut adalah karena artikel jurnal tersebut terlalu pendek, bagian pendahuluan terlalu singkat, dan metoda eksperimen tidak detail. Baiklah kita mengenal ragam jenis artikel jurnal dengan mengacu kepada yang umum dikenal di dunia penerbitan artikel jurnal.

Metamorfosa dari Naskah ke Artikel

Sebelum masuk ke aneka jenis artikel jurnal, sebaiknya kita mengenal dahulu bagaimana makalah yang disebut sebagai naskah (manuscript) bermetamorfosa menjadi artikel (paper/article). Makalah yang terbit di jurnal dinamakan artikel. Sebelum terbit, makalah tersebut disebut sebagai naskah, yang ditulis berdasarkan riset yang penulis telah lakukan. Penulis menyerahkan/mengajukan (submit) naskah tersebut ke dewan redaksi (editorial board) sebuah jurnal untuk dinilai kelayakan publikasinya di jurnal tersebut. Pertama kali dewan redaksi menilai (review) cepat apakah naskah tersebut masuk ke dalam cakupan (scope) jurnal tersebut.

Jika ya, maka dewan redaksi mencarikan penilai sejawat (peer reviewer) untuk penilaian lebih lanjut tentang kelayakannya. Ada dua jenis proses penilaian: single blind dan double blind. Yang pertama adalah bahwa penulis tidak dapat mengetahui siapa penilainya, namun penilai dapat melihat siapa penulisnya. Yang terakhir adalah bahwa kedua sisi, penulis dan penilai, tidak dapat saling mengetahui. Hasil dari proses penilaian oleh penilai dikirimkan kepada dewan redaksi dan kemudian dewan redaksi mengirimkan kepada penulis. Penulis kemudian menjawab komentar para penilai dengan melakukan revisi dan/atau menjawab ketidaksetujuan terhadap komentar penilai (rebuttal atau appeal). Jika penilai setuju dengan naskah revisi tersebut, maka dewan redaksi umumnya menerima (accept) naskah revisi tersebut. Naskah yang disetujui tersebut kemudian dikirim ke penerbit untuk menjadi sebuah artikel.

Aneka Jenis Artikel Jurnal

Menurut Bank Dunia, pada tahun 2016 saja, ada lebih dari 2,2 juta jurnal. Dari seluruh jurnal tersebut, sekira 34 ribuan saja yang terindeks di basis data SJR (Scimago Journal & Country Rank). Kemudian, jumlah jurnal yang terindeks di basis data WoS (Web of Science) milik Clarivate Analytics hanyalah sekira 16 ribuan. Tidak ada bidang-bidang ilmu yang ada saat ini tidak dicakup oleh jurnal-jurnal tersebut. Selanjutnya, dari seluruh jurnal tersebut, artikel jurnal dikategorikan beberapa jenis saja, di antaranya adalah (i) Original Research, (ii) Rapid Communication dan Letter, (iii) Review Articles, dan (iv) Case Studies. Semua jenis artikel jurnal ini mengalami proses penilaian yang sama. Hanya ada sedikit kekhususan untuk setiap jenisnya dibandingkan terhadap Original Research. Jadi, selain harus memerhatikan deskripsi jurnal yang berisi cakupan (scope) dan sasaran (aim), kita juga harus memerhatikan jenis artikel yang diterima oleh jurnal tersebut.

Original Research (Riset Orisinal) 
Artikel ini adalah yang paling umum ada di jurnal. Seringkali artikel ini dinamakan sebagai Artikel Orisinal (Original Article), Artikel Riset (Research Article), atau hanya Artikel (Article). Tubuh dari artikel ini memiliki bagian-bagian yang disingkat dengan sebutan IMRAD (Introduction, Methods, Results, and Discussion). Tentu saja kepala artikel yang terdiri dari bagian judul, penulis, afiliasi, dan abstrak, serta mungkin kata-kata kunci harus ada. Begitu juga kakinya, seperti bagian kesimpulan atau rangkuman, ucapan terima kasih, mungkin lampiran, dan daftar pustaka, harus juga ada. Varian lebih detail dari tubuh IMRAD yang sering dijumpai dalam bidang sosial adalah Introduction, Literature Review, Methodology, Results, and Discussion.

Rapid Communication (Komunikasi Cepat) dan Letter (Surat)

Artikel jurnal ini menyampaikan hasil-hasil riset dengan kebaruan yang tinggi dari topik-topik riset yang “panas” sehingga menarik perhatian banyak peneliti dan merangsang riset selanjutnya. Selain itu, artikel ini dapat juga berisi penemuan sesuatu yang belum pernah dieksplorasi sebelumnya. Dari segi waktu, sesuai dengan namanya, artikel ini dinilai dan diterbitkan lebih cepat dari Artikel Orisinal. Hal ini karena riset bidang tersebut sangat kompetitif atau berubah cepat sehingga komunikasi cepat antar peneliti sangat diutamakan. Kemudian, gaya selingkungnya secara umum sangat ketat membatasi panjang artikel sehingga jauh lebih singkat dari Artikel Orisinal. Artikel singkat ini dibuat dengan cara mengurangi detail bagian latar belakang dan motivasi riset serta detail eksperimennya. Seringkali artikel Komunikasi Cepat atau Surat ditulis kembali dengan sangat detail dan memberikan kebaruan yang lebih luas sehingga terbit menjadi Artikel Orisinal. Tentu saja plagiasi harus dihindari ketika menjadikannya sebagai Artikel Orisinal.

Artikel Komunikasi Cepat biasanya menyatu dengan Artikel Orisinal di dalam suatu jurnal. Beberapa contoh dari jurnal tersebut adalah Annals of Tourism Research, Economics & Human Biology, International Journal of Nursing Studies, The Social Science Journal, Social Science & Medicine, dan Physical Review B. Ada juga jurnal yang berisi Surat dan Artikel Orisinal secara bersama-sama. Beberapa contoh jurnal tersebut adalah International Journal of Nursing Studies, Journal of Public Health Policy, Nanotechnology, dan Metrologia. Namun cukup banyak juga jurnal yang hanya menerbitkan Surat dengan nama jurnal yang berisi kata Letters, seperti Marketing Letters, Tetrahedron Letters, Micro & Nano Letters, Applied Physics Letters, dan Physical Review Letters.

Review Article (Artikel Resensi)

Artikel jurnal ini memberikan rangkuman riset yang luas dan lengkap serta analisis kritis dan mendalam tentang topik tertentu dan perspektif tentang bidang dari topik tersebut. Artikel jenis ini biasanya ditulis oleh peneliti terkenal di sebuah bidang khusus atas undangan dari dewan redaksi dari sebuah jurnal. Sebagai alternatif jika tidak diundang, penulis dapat juga mengirimkan surat pengajuan awal (presubmission) ke sebuah jurnal. Surat pengajuan awal tersebut berisi usulan naskah review beserta daftar isinya sebelum menulis lengkap. Biodata penulis juga harus disertakan. Karena sifatnya, Artikel Resensi, yang umumnya berisi lebih dari 100 artikel riset utama, seringkali menjadi bacaan utama/awal para peneliti yang akan memasuki sebuah bidang.

Di dalam beberapa jurnal, Artikel Resensi kadang kala menyatu dengan Artikel Orisinal. Beberapa contoh jurnal tersebut adalah Annals of Tourism Research, International Journal of Nursing Studies, Nurse Education in Practice, Organizational Dynamics, Social Science & Medicine, dan Studies in Educational Evaluation. Cukup banyak juga jurnal yang hanya menerbitkan Artikel Resensi dengan nama jurnal yang berisi kata Review, seperti Educational Research Review, Emerging Markets Review, Federal Law Review, dan Human Resource Development Review. Ada juga jurnal yang hanya menerbitkan Artikel Resensi namun nama jurnalnya tak mengandung kata Review. Dua contoh dari jurnal tersebut adalah Contemporary Sociology dan Proceedings of the IEEE.

Case Study Article (Artikel Studi Kasus)

Artikel jurnal ini melaporkan contoh-contoh kejadian khusus yang menarik di dalam suatu bidang tertentu agar para peneliti lain sadar bahwa kejadian khusus tersebut mungkin terjadi lagi. Nama lain dari artikel jenis ini adalah Case (Kasus) atau Case Report (Laporan Kasus). Artikel Studi Kasus kadang kala bergabung dengan Artikel Orisinal seperti terdapat di beberapa contoh jurnal berikut: Journal of Pediatric Health Care, Asian Cardiovascular and Thoracic Annals, Canadian Journal of Kidney Health and Disease, dan Breast Cancer: Basic and Clinical Research.

Beberapa contoh nama jurnal yang yang eksplisit mencantumkan kata Cases, Case Studies atau Case Reports diberikan sebagai berikut: Journal of Cases in Educational Leadership, The Journal of Information Technology Teaching Cases, Asian Journal of Management Cases, South Asian Journal of Business and Management Cases, Case Studies on Transport Policy, Case Studies in Thermal Engineering, Case Studies in Construction Materials, Clinical Case Studies, Clinical Medicine Insights: Case Reports, dan Case Reports in Women's Health.

Mengingat bahwa keempat jenis artikel jurnal di atas mengalami proses penilaian sejawat yang sama, maka mereka semua berkontribusi dalam mengembangkan pengetahuan. Proses pengembangan pengetahuan tersebut dilakukan salah satunya melalui perujukan yang secara eksplit dituliskan sebagai daftar pustaka dari artikel jurnal tersebut.

Ditulis oleh Prof. Khairurrijal (Profesor Fisika ITB). Source: https://www.facebook.com/khairul.khairurrijal/posts/10216039843182523

Berikut ini tambahan slide materi tentang research article dari Editage. Sila diunduh di sini

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad