Jadwal Vaksinasi Covid-19 bagi Dosen dan Tenaga Kependidikan Untirta 2021 - Mustofa Abi Hamid's Blog

Update

Wednesday, March 3, 2021

Jadwal Vaksinasi Covid-19 bagi Dosen dan Tenaga Kependidikan Untirta 2021

Sebagai upaya pencegahan penularan virus Covid-19, pemerintah melakukan vaksinasi tahap 1 untuk para tenaga kesehatan; tahap 2 untuk petugas pelayanan publik termasuk TNI/Polri, PNS, pegawai pemerintah yang memberikan fungsi pelayanan publik, pekerja di bidang yang berkaitan dengan publik, serta para lansia; tahap 3 untuk masyarakat rentan dari aspek geospasial, sosial dan ekonomi; serta tahap 4 untuk masyarakat dan pelaku ekonomi lainnya berdasarkan pendekatan kluster dan ketersediaan vaksin.

Dosen dan tenaga kependidikan termasuk kelompok yang divaksinasi tahap 2. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Banten menyediakan 743 unit vaksin yang diperuntukkan bagi dosen dan tenaga kependidikan Untirta. Sebagai informasi bahwa dosen dan tenaga kependidikan merupakan salah satu kelompok masyarakat yang mendapatkan prioritas vaksinasi tahap 2 karena berhubungan dengan pelayanan masyarakat. Vaksinasi tahap 2 ini dilaksanakan di Auditorium Kampus Untirta di Sindangsari pada tanggal 03 s.d. 04 Maret 2021. 

Registrasi ulang dilakukan melalui form: https://tinyurl.com/VaksinasiCovid19UntirtaTahap1 (meskipun sebelumnya sudah terdaftar di aplikasi pedulilindungi.id). Berikut ini jadwal vaksinasi di Untirta yang terbagi dalam 3 hari, yaitu Rabu s.d. Jumat (03 s.d. 05 Maret 2021). 

Jadwal vaksinasi Hari Rabu, 03 Maret 2021

Vaksinasi Hari Rabu, 03 Maret 2021 dilaksanakan 2 kloter, yaitu pagi pukul 09.00 s.d. 12.00 WIB dan siang pukul 13.00 - 16.00 WIB. Pada Hari Rabu rencana penerima vaksin covid-19 ini sebanyak 283 orang. Namun, bagi yang tidak lolos screening kesehatan, maka pelaksanaan vaksinasinya akan ditunda. 

Jadwal vaksinasi covid-19 Hari Kamis, 04 Maret 2021:

Pelaksanaan vaksinasi covid-19 pada Hari Kamis, 04 Maret 2021 ini hanya dilakukan untuk satu kloter saja yaitu pagi pukul 08.00 s.d 10.00 WIB. Siangnya, tidak dilakukan vaksinasi dikarenakan kampus Untirta Sindangsari harus segera disterilisasi karena akan kedatangan oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo beserta jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju yang akan meresmikan kampus baru Untirta di Sindangsari, Pabuaran Kabupaten Serang.  

Jadwal vaksinasi covid-19 Hari Jumat, 05 Maret 2021 yang dilaksanakan pada pagi pukul 08.00 s.d. 11.30 WIB dan siang pukul 13.00 s.d. 16.00 WIB.

Saya berada di daftar vaksinasi yang dilakukan pada Hari Rabu, 03 Maret 2021 sesi pagi. :-)

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad